Sebab Hidup Itu Pendek, Karena Seni Itu Panjang

ruangrupa mempersembahkan

“sebab Hidup itu Pendek, karena Seni itu Panjang”

Basic CMYK Basic CMYK

program dukungan untuk #senilawankorupsi

Kamis, 5 Maret 2015
Jam 16.00 – 21.00

di Teras Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki
Jl. Cikini Raya 73, Jakarta Pusat

Program Seni Rupa:
“Doodle Art” bersama The popo, Komikazer, Saleh Husein
“Print on Demand” bersama oomleo, Visual Jalanan, The Secret Agents, dll
Program Musik & Performance oleh RURU Radio: MORFEM, Marjinal, Endah N’Resha, We Love ABC, PM Toh, Dj Virgo A Go Go
Program 1 Jam Pemutaran Video oleh Gerobak Bioskop

Dalam program dukungan yang pertama untuk #senilawankorupsi, ruangrupa mengundang seniman-seniman yang selama ini kerap terlibat mengerjakan berbagai proyek seni di ruangrupa untuk berpartisipasi membuat karya seni media ataupun yang memiliki gagasan atas penggunaan seni media yang berkaitan dengan agenda aktivitas #senilawankorupsi. Karya-karya tersebut bersifat terbatas, meliputi karya-karya dalam medium seni grafis seperti stiker, poster, kaos (pengunjung akan diminta untuk membawa kaos sendiri) dan selebaran.  Karya-karya ini akan direproduksi berdasarkan permintaan dan disebarkan secara gratis di tempat acara selama kegiatan ini berlangsung.

Program ini turut didukung secara sukarela oleh penampilan istimewa dari kawan-kawan musisi, band dan DJ untuk menyemarakan suasana. Program musik ini akan dipandu oleh para penyiar RURUradio –Radio kontemporer tanpa gelombang– yang akan menyiarkan kegiatan ini secara langsung. Selain itu akan diadakan program pemutaran video dengan tema terkait di ruang terbuka pelataran Teater Jakarta selama 1 jam oleh Gerobak Bioskop bekerjasama dengan Kineforum.

Acara ini gratis dan terbuka untuk publik.

*program ini akan disiarkan secara live streaming oleh RURU Radio (http://rururadio.org)

#SeniLawanKorupsi merupakan serangkaian aktivitas kesenian yang berkesinambungan dalam bentuk pameran, pertunjukan, bursa, dan pidato kebudayaan yang melibatkan para pegiat seni yang peduli.

Deklarasi #SeniLawanKorupsi pertama kali dikumandangkan di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, pada 5 Maret 2015.

#SeniLawanKorupsi dideklarasikan dan digerakkan untuk:
1. Menyediakan akses data mengenai korupsi melalui seni
2. Mengajak seniman berpartisipasi dan memberikanfeeding dalam gerakan anti-korupsi
3. Menggalang kampanye kesadaran publik dalam bentuk proyek dan karya seni

http://senilawankorupsi.org

Basic CMYK Basic CMYK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>